Selasa, 18 Mei 2010

LABORATORIUM KULTUR JARINGAN UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

Oleh :
Agung Surono, S.Si

Universitas Sanata Dharma Unit III yang terdapat di desa Paingan Maguwoharjo Depok Sleman, di sana terdapat Laboratorium Kultur Jaringan Tumbuhan yang merupakan salah satu laboratorium yang bernaung di bawah Fakultas Farmasi Unversitas Sanata Dharma. Laboratorium kultur jaringan tumbuhan ini mulai diisi dengan berbagai peralatan dan bahan kimia sekitar tahun 2000 an. dimana yang ikut terlibat dalam penyusunan laboratorium kultur jaringan tumbuhan ini adalah Bapak Ign. Y. Kristio Budiasmoro, Bapak Sigit dan Agung Surono (penulis). Dari hanya suatu ruangan kosong yang memang sudah dipersiapkan untuk keberadaan laboratorium kultur jaringan menjadi sebuah laboratorium yang benar-benar operasional untuk kegiatan penelitian kultur jaringan tumbuhan. Penulis berperan dalam perkembangan laboratorium kultur jaringan tumbuhan sekitar 3 tahun ( selama penulis bekerja sebagai assisten praktikum Biologi Dasar di Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma ). Dan setelah penulis tidak lagi di Universitas Sanata Dharma untuk operasional laboratorium kultur jaringan tumbuhan ini dipegang oleh Bapak Ign. Y. Kristio Budiasmoro sebagai kepala laboratoriumnya dibantu oleh Bapak Sigit sebagai teknisi di laboratorium ini. Dan setelah beberapa tahun berjalan laboratorium kultur jaringan tumbuhan ini banyak melakukan budidaya tumbuhan anggrek. Demikian sekilas tentang sejarah laboratorium kultur jaringan tumbuhan yang keberadaannya di Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma.

Sedangkan untuk lebih jelasnya bisa melihat tentang kondisi laboratorium kultur jaringan tumbuhan saat ini dan ini hasil pengambilan gambarnya dilakukan oleh Agung Surono ( penulis ).

Papan penunjuk laboratorium Kultur Jaringan

Pintu masuk ke laboratorium kultur jaringan

Ruang Kepala Laboratorium

Ruang Preparasi

Tempat diskusi di ruang preparasi

Ruang alat-alat dan bahan yang dipakai di laboratorium kultur jaringan

Ruang timbang dan juga sebagai tempat pembuatan stock media

Macam-macam pelarut untuk melrutkan bahan kimia dalam pembuatan larutan stock media

Bersama Bapak Sigit sebagai teknisi di laboratorium penulis menimbang bahan kimia untuk membuat stock media

Lemari pendingin untuk menyimpan larutan stock media

Deretan oven untuk sterilisasi kering alat-alat laboratorium

Autoclave untuk sterilisasi basah alat dan media kultur jaringan

Pintu menuju ruang tabur dan ruang inkubasi ( ruang steril )

Ruang Tabur

Inkubator alat-alat yang sudah steril dan siap digunakan untuk kegiatan kultur jaringan

Laminar air flow

Lemari enkast

Penulis melakukan kegiatan penanaman eksplan di dalam LAF

Penulis melakukan pengamatan pertumbuhan eksplan sebelum melakukan sub kultur

Ruang inkubasi media yang telah ditanami eksplan

Ruang aklimatisasi plantlet hasil kultur jaringan tumbuhan

Komposisi media SD I ( Sanata Dharma I ) tahun 2001

Menerima team akreditasi dari Kopertis

Di laboratorium kultur jaringan tumbuhan ini banyak dilakukan penanaman anggrek dengan media Knudson C. Dan selain itu pula dari laboratorium kultur jaringan ini telah meluluskan beberapa mahasiswa yang mengambil penelitian tentang kultur jaringan tumbuhan.
Suatu kebanggaan bisa melakukan seting laboratorium Kultur Jaringan Tumbuhan di Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta, dan juga bisa melakukan modifikasi media sehingga menghasilkan media Sanata Dharma I hingga membantu proses aktreditasi Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Suatu pengalaman yang tidak bisa admin lupakan seumur hidup. Dan terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada admin untuk bisa mengaplikasikan ilmu yang admin miliki di bidang kultur jaringan tumbuhan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar